Spesifikasi IMO S89 Miracle

Spesifikasi IMO S89 Miracle - Sepertinya IMO tidak salah dalam memberi nama buat produknya kali ini, benar-benar suatu “keajaiban”. Gimana tidak, dengan modal duit kurang dari dua juta kalian sudah bisa dapet HP Android murah dengan spesifikasi teknis yang tinggi, quad-core gaaa…aaan! Dan harap dicatat, quad-core di IMO S89 ini tidak sembarangan atau abal-abal loh, banyak aspek ajib yang mendukungnya. Kalo ga percaya simak saja ulasannya berikut ini :

Oke, karena di depan sudah dibahas kalo IMO S89 Miracle punya empat inti maka pembahasan kita mulai dari dapur pacunya dulu. Ditenagai dengan prosesor Mediatek MTK6589, membuat ponsel Android lokal ini mampu berlari hingga 1,2 GHz melalui keempat intinya. Prosesor canggih tersebut lebih mantap lagi karena didukung RAM sebesar 1 GB, sehingga ga ada masalah dalam menjalankan berbagai aplikasi secara bersamaan di atas arsitektur Android 4.2 Jellybean terbaru bawaannya. Cocok banget deh buat kalian yang doyan maenin game 3D berat di S89 ini, mobil-mobil dalam permainan “Need For Speed”-pun bisa berlari dengan kencang di atas layar 4,5 incinya.
Kamera utama beresolusi 8 megapiksel yang dimiliki IMO S89 mampu menangkap gambar dengan ukuran 3264 x 2448 piksel dengan apik. Bila diperlukan, LED flash yang tertanam di body belakang siap membantu dalam mengambil gambar pada suasana minim cahaya. Hasil jepretan bisa kalian simpan dalam memori internalnya yang berkapasitas 4 GB atau bisa kalian kirim ke teman melalui teknologi Bluetooth 3.0-nya.

Spesifikasi IMO S89 Miracle

Dimensi:132 x 68 x 10,8 mm
Berat:158 g
Chipset:Mediatek MT6589
Prosesor:Quad-core ARMv7
GPU:PowerVR SGX544MP
Memory RAM:1 GB
Layar:PS LCD capacitive multi touchscreen
Resolusi:540 x 960 piksel; 4,5 inci (kerapatan piksel ~245 ppi)
Memory internal:4 GB
Slot microSD:tersedia hingga kapasitas maksimum 32 GB
Jaringan:Dual-SIM (GSM + GSM)
Koneksi: HSDPA, HSUPA, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth 3.0, microUSB 2.0, GPS
Bluetooth:v4.0 EDR
Versi Android:4.2.2 Jellybean
Kamera utama:8 megapiksel, LED flash, 1080p @ 30fps video
Kamera sekunder:2 megapiksel
Baterai:Li-ion 2050 mAh

Gimana tentang IMO S89 Miracle baru dibanderol dengan harga fantastis hanya Rp 1.899.000. Dengan harga terjangkau dan spesifikasinya yang mumpuni tersebut, ponsel Android lokal satu ini memang pilihan tepat buat kalian yang doyan nge-game dan jeprat-jepret foto.

0 Response to "Spesifikasi IMO S89 Miracle"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

 Di Jamin

Iklan Tengah Artikel 1

 DiJamin Panjang

Iklan Tengah Artikel 2


Iklan Bawah Artikel