Xiaomi MiPad, Tablet Keren dari Xiaomi

Spesifikasi & Harga Xiaomi MiPad - Buat kalian yang nge-fans banget dengan ROM custom MIUI, tablet Xiaomi MiPad ini pasti sudah kalian tunggu-tunggu. Yep, Xiaomi memang terkenal dengan ROM MIUI yang diturunkan dari Android dan beberapa lini ponsel high performance berbanderol murah seperti Redmi/Hongmi dan Mi3.
Diumumkan 15 Mei 2014 kemarin, Xiaomi MiPad digadang-gadang sebagai penantang tablet highend Android pabrikan ternama dan pastinya juga tablet iPad besutan Apple. Dengan mengandalkan desain simple, performa superior, dan banderol miring membuat MiPad berpotensi menjadi pesaing serius di pasar tablet global.


1. Desain

Sebagai salah satu fans Xiaomi, Tim Gemar Ngoprek mengaku kecewa dengan langkah yang diambil vendor yang disebut-sebut sebagai Apple-nya negeri Tirai Bambu ini. Dilihat dari berbagai sudut akan terlihat bahwa Xiaomi MiPad ini mencontek desain Apple iPad Mini hingga tingkat kemiripan 100%, damn! Lihat saja sisi depannya, ukuran layar 7,9 inci pun dibuat mirip bahkan peletakan kamera sekunder yang berada di tengah membuat Xiaomi Mipad semakin membuatnya mirip “foto kopian” tablet mini Apple. Yang membedakan adalah absennya tombol home melingkar di bawah layar yang digantikan dengan tombol navigasi khas Android bertipe kapasitif. Pemilihan bahan plastik sebagai pembentuk body tablet, juga membedakan dari iPad mini yang terbuat dari material aluminium. Boleh dibilang Xiaomi mencontek bentuk iPad Mini dan menggabungkannya dengan warna-warni plastik dari iPhone 5c. Ah sudahlah, semakin terlihat Xiaomi mengekor Apple dan hal ini memalukan sekaligus mengecewakan. Hey Xiaomi, please stop copying Apple. You can do better!Sistem OperasiSekilas user interface flat yang digunakan Xiaomi MiPad meniru iOS 7 milik Apple, tapi tenang saja Android custom yang dinamai MIUI V5 ini lahir beberapa bulan lebih awal dari iOS7. MIUI yang digunakan MiPad berbasis Android terbaru keluaran Google yakni versi 4.4.2 KitKat yang telah dirombak besar-besaran dengan mengganti UI, menambahkan aplikasi, dan layanan ekstra seperti penyimpanan data awan MiCloud.

Baca Juga : Freelander PD800, Tablet Quad-core dengan Layar Retina

2. Dapur Pacu

Walau terhitung sebagai tablet Cina, eits bukan berarti spesifikasi komputasi Xiaomi MiPad ecek-ecek loh. Dari otaknya saja menggunakan chipset terbaru dan tercanggih buatan NVIDIA. Ya, prosesor quad-core yang tertanam di NVIDIA Tegra K1 dipercaya menggerakan tablet dengan kecepatan 2,2 GHz. Masih di chipset yang sama tertanam pemroses grafis Kepler yang memiliki 192 buah core. Kapasitas RAM 2 GB pun menambah kinerja tablet ini dalam menjalankan aplikasi dan game secara berbarengan, wuusss… wusss….!!

Spesifikasi Xiaomi MiPad


Dimensi
:
202,1 x 135,4 x 8,5 mm
Berat
:
360 g
Chipset
:
NVIDIA Tegra K1
Prosesor
:
Quad-core 2,2 GHz ARM Cortex-A15
GPU
:
Kepler dengan 192 core
Memory RAM
:
2 GB LPDDR3
Layar
:
capacitive touchscreen 16 juta warna
Resolusi
:
1536 x 2048 piksel; 7,9 inci (kerapatan piksel ~326 ppi)
Memory internal
:
16 / 64 GB eMMC
Slot microSD
:
tersedia hingga kapasitas 128 GB
WLAN
:
Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac
Bluetooth
:
tersedia
Koneksi Lain
:
microUSB v2.0
Sensor
:
Accelerometer, proximity, ambience, kompas
Sistem Operasi
:
MIUI V5
Versi Android
:
4.4.2 KitKat (customized UI)
Kamera utama
:
8 megapiksel
Kamera sekunder
:
5 megapiksel
Baterai
:
6700 mAh

Kesimpulan Xiaomi MiPad

Kelebihan: Spesifikasi superior, harga murah.
Kekurangan: Desain mencontek iPad Mini, distribusi terbatas.

Xiaomi memastikan bahwa mereka akan memasuki pasar Indonesia dalam waktu dekat, namun belum jelas produk mana yang akan mereka pasarkan terlebih dahulu. Di negeri asalnya Xiaomi MiPad berkapasitas 16 GB dibanderol 1499 Yuan atau sekitar Rp 2,8 juta sedangkan untuk kapasitas 64 GB hanya dihargai 1699 Yuan atau sekitar Rp 3,2 juta. Jauh lebih ekonomis bila dibanding membeli tablet iPad Mini kapasitas terendah pun. Tertarik memboyongnya, sabar ya kemungkinan masuk ke pasar Indonesia masih sangat jauh mengingat sistem marketing yang dipakai Xiaomi tergolong unik.

Bagaimana menurut kalian tentang tablet dari Xiaomi ini. Semoga artikel spesifikasi xiaomi mipad ini bermanfaat untuk anda dan menambah refrensi anda dalam memilih tablet yang sesuai selera anda. Sekian dan Terima Kasih.

0 Response to "Xiaomi MiPad, Tablet Keren dari Xiaomi"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

 Di Jamin

Iklan Tengah Artikel 1

 DiJamin Panjang

Iklan Tengah Artikel 2


Iklan Bawah Artikel